Namlea, 02 Juni 2022

Menindaklanjuti pergantian Bupati Buru dengan penjabat Bupati Buru bersamaan itu maka dilakukan serah terima jabatan Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP.PKK) dari Ketua PKK Sebelumnya Ibu Sukmawati Umasugi kepada penjabat ketua yang baru Ibu Mega Azizah Salampessy. Giat dilaksanakan di Aula Kantor Bupati Buru yang di hadiri oleh Penjabat Bupati Buru sebagai Pembina TP.PKK Kabupaten Buru para Asisten, Staf Ahli, Pimpinan OPD, Para Kepala Desa di linkup PEMDA Buru.

Dalam sambutannya Ibu Sukamawati menyampaikan ucapan terimakasih kepada para TP.PKK tingkat kecamatan dan desa yang sudah bersama-sama menjadi pelaksana dalam terlaksananya program-program PKK selama 10 tahun bersama beliau sejak 2012 sampai dengan 2022 ini. Beliau juga menyampaikan banyak program yang telah banya beliau laksanakan tetapi masih juga ada yang belum terselesaikan untuk itu beliau menyerahkan tanggung jawab ini kepada Ketua TP.PKK yang baru.

Adapun sambutan dari Ibu Mega Azizah Salampessy beliau tidak lupa mengucapkan terima kasih atas penunjukan penjabat Bupati Buru oleh Bapak Gubernur Maluku Irjen Pol (Purn) Drs. Murad Ismail, SH,MH Kepada Bapak Dr. Djalaluddin Salampessy,S.Pi.,M.SI. Beliau juga menyampaikan harapan agar apa yang selama ini berjalan bersama Ketua TP.PKK yang lama dapat juga berjalan dan bersinergi bersama beliau nantinya.

By kominfo

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *